Ratahan, Senin (25/2/2019). ­ Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Minahasa Tenggara, resmi dinahkodai oleh Marty Mareyke Ole, SE, Mn. pada sisa masah jabatan tahun 2014 – 2019. Menyusul dilantiknya anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan melalui rapat paripurna. Marty Mareyke Ole, SE, Mn mengucapkan sumpah dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Tondano, ST Iko Sudjatmiko SH MH, berdasarkan SK Gubernur Provinsi Sulawesi Utara.  Pelantikan juga dilaksanakan kepada anggota DPRD Mitra pengganti antar waktu (PAW), Artly Kountur, S.Sos. Bupati Minahasa Tenggara James Sumendap SH dalam sambutannya menyampaikan selamat bertugas kepada Ketua DPRD Marty Mareyke Ole, SE, Mn dan Anggota DPRD Artly Kountur, S.Sos . Dalam era baru ini Bupati mengatakan, Partai PDI-P memberikan kepercayaan terhadap Marty Mareyke Ole, SE, Mn , dari sisi politik Partai telah memperhitungkan serta merekomendasikan untuk menjadi Ketua DPRD Mitra hingga akhir masa jabatan. Mewakili Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara memberikan apresiasi yang setinggi- tingginya kepada Ketua Umum PDI-P Ibu Megawati dan Ketua DPD PDI-P Olly Dondokambey SE yang telah memberikan kepercayaan kepada Marty Ole menjadi Ketua DPRD dan atas nama masyarakat Minahasa Tenggara menyampaikan selamat bertugas kepada Marty Mareyke Ole, SE, Mn dan Artly Kountur, S.Sos , semoga tugas dan tanggungjawab dapat dilaksanakan dengan baik

© 2019, davidson kumajas. All rights reserved.